fbpx

Meeting Online Mengapa Tidak? Wujudkan Meeting Online Bersama Google Meet

meeting online

Teknologi yang menghubungkan orang-orang dari kejauhan sangat membantu mengamankan diri dan membuat waktu lebih produktif ketika terjadi pandemi seperti sekarang. Lebih dari beberapa bulan terakhir, kita sudah melihat kekuatan dari video meeting yang bisa mempersatukan tim dalam pekerjaan.

Memungkinkan juga berlangsungnya konsultasi dengan ahli kesehatan, berbagi dengan orang yang dicintai, dan belajar dari rumah. Sekarang, Anda bisa menggunakan Google Meet yang sudah dilengkapi dengan fitur konferensi video premium. Fitur tersebut disediakan secara gratis kepada siapa saja yang mana memungkinkan dilakukan pertemuan secara online dan aman.

 

VideoMeeting Dibangun dengan Sistem Keamanan Canggih

 

Semua orang kini dapat membuat pertemuan menjadi dapat diselenggarakan secara aman dari cybercrime. Sejak Januari, Pihak pengembang Google sudah bisa melihat trend yang terjadi terhadap penggunaan fitur Meet dan penggunanya semakin berkembang sampai dengan 30 kali lipat dari hari biasanya.

Setidaknya bulan ini, Meet sudah disiarkan sebanyak 3 milyar menit melalui Video meeting dan terus bertambah jumlahnya sampai 3 juta pengguna setiap harinya. Tidak heran bila fitur Meet ini sudah memiliki partisipan yang menyelenggarakan meeting harian lebih dari 100 juta partisipan.

Pertumbuhan pengguna terhadap fitur Meet yang pesat membuat pihak Google mengemban tanggung jawab besar dalam menjaga privasi dan keamanan. Tidak peduli apa yang ada dalam video Meet, maka semua data video perlu diamankan.

Misalkan saja, video konsultasi antara dokter dengan pasien mengenai kesehatan, maka data pasien sudah pasti perlu dirahasiakan dan tidak boleh ada pihak lain yang mengetahuinya. Intinya, pihak Google selalu berusaha memperketat pengamanan yang ada dalam produknya satu ini.

Meet selalu dioperasikan pada platform yang aman dan menyediakan perlindungan yang diperlukan. Ada beberapa default yang perlu Anda ketahui:

  • Google menyediakan sekumpulan kontrol host yang tangguh dan memiliki kemampuan untuk menerima serta menolak suatu pemasukan data dalam sebuah meeting. Ini juga memungkinkan mengubah ke mode bisu dan mengeluarkan suatu partisipan.
  • Tersedia pengamanan yang menghalangi pengguna anonim untuk bergabung dalam meeting yang dibuat oleh suatu individu.
  • Sudah dilengkapi dengan enkripsi saat transit dan seluruh video yang direkam serta disimpan dalam Google Drive sudah mendapatkan enkripsi.
  • Tidak diperlukan suatu plugin tambahan dalam rangka memanfaatkan Meet dalam suatu website. Ini dapat bekerja secara lengkap di Chrome dan berbagai macam browser lainnya.

 

Akun Google Meet Gratis untuk Pengguna Individu

 

Anda akan dapat menggunakan Meet untuk membuat jadwal, bergabung, atau memulai video meeting secara aman dengan siapa saja. Sampai saat ini fitur yang berlimpah tersebut hanya ada di Meet yang merupakan bagian dari G Suite. Fitur tersebut memungkinkan proses kolaborasi dan produktivitas dalam bisnis, organisasi, dan sekolah.

Meet akan segera hadir secara gratis untuk siapa saja hanya di meet.google.com dan Anda akan bisa memanfaatkannya melalui aplikasi iOS maupun Android. Anda bahkan akan bisa memanfaatkan Meet bersamaan dengan Gmail dan Google Calendar. Bahkan, Anda akan bisa mendaftarkan diri pada meet.google.com dengan menggunakan akun Gmail yang ada saat ini.

 

Google Meet untuk Group dan Tim

 

Grup dalam suatu organisasi dapat memanfaatkan Meet untuk membuat video meeting yang mana membantu proses kerja antara partisipan. Sebuah tim maupun organisasi dapat menggunakan G Suite Essentials yang mana memudahkan akses terhadap Meet dalam skala besar. Akun G Suite Essentials menyediakan berbagai fitur Advance yang menunjang kinerja. Penggunanya akan bisa melakukan banyak aktivitas, seperti dial-in nomor telepon. Bahkan, G Suite Essentials juga mencakup penggunaan Google Drive untuk kemudahan akses file bersama yang aman. Ada berbagai fitur lain yang bisa dimanfaatkan selama meeting, termasuk Docs, Sheets, dan Slides.

Prosesi menjalankan meeting jarak jauh menjadi lebih kondusif menggunakan Google Suite Essentials. Melakukan kolaborasi jarak jauh sesuai protokol kesehatan dapat diwujudkan dengan menggunakan Google Suite Essentials.

Share Artikel :

Blog Terkait

Bayar Layanan Google Workspace dengan Uang Rupiah, Mudah Lho!

Bayar Layanan Google Workspace dengan Uang Rupiah,

Langganan Google Workspace bermanfaat dalam menunjang aktivitas bisnis. Anda bisa berkolaborasi dengan

Cari Vendor Google Workspace Terbaik dan Tepercaya? Nusa.ID Jawabannya

Cari Vendor Google Workspace Terbaik dan Tepercaya?

Cara berlangganan Google Workspace sangatlah mudah. Selain melalui website Google secara langsung,

Ingin Dapat Manfaat Google Workspace? Coba Layanan Trial Dulu, Yuk!

Ingin Dapat Manfaat Google Workspace? Coba Layanan

Google Workspace menjadi layanan yang memberikan banyak manfaat untuk aktivitas bisnis. Oleh