fbpx

iPhone 14 Indonesia: Spesifikasi, Harga dan Jadwal Rilis

iphone 14 Indonesia

 
Produk-produk terbaru besutan Apple memang selalu menjadi incaran para penggemarnya dari berbagai belahan dunia. Kali ini, berita tentang perilisan iPhone 14 Indonesia menjadi yang paling banyak dicari. Apple sendiri sudah resmi memperkenalkan seri ponsel pintar terbarunya itu pada Apple Event tanggal 7 September silam di Amerika Serikat. Namun, sampai sekarang ponsel tersebut belum tersedia di toko-toko dalam negeri.

Kapan sebenarnya ponsel anyar ini akan menyapa penggemar tanah air? Apa saja fitur-fitur andalan yang ditawarkan dan berapa kira-kira harganya? Mari kita kupas tuntas dalam artikel ini!

 

Spesifikasi iPhone 14

Dilansir dari situs resmi Apple disebutkan bahwa iPhone 14 akan tersedia dalam dua versi, yakni iPhone 14 dan iPhone 14 Plus.

  

iPhone 14

  • Tersedia dalam 5 pilihan warna, yakni blue, starlight, purple, midnight, dan red. Bagian depan terbuat dari material keramik dengan glass di bagian belakang, aluminum design
  •  

  • Tersedia dalam 3 pilihan kapasitas memori, yakni 128 GB, 256 GB, dan 512 GB
  •  

  • Berat ponsel 172 gram
  •  

  • Display Super Retina XDR, 6,1 inch (diagonal) all-screen OLED, 2532-by-1170-pixel resolution at 460 ppi
  •  

  • Splash, water, and dust resistant
  •  

  • Chip A15 Bionic, 12 MP main camera, 12 MP Ultra wide
  •  

  • Face ID dan Apple Pay

  

iPhone 14 Plus

  • Tersedia dalam 5 pilihan warna, yakni blue, starlight, purple, midnight dan red. Bagian depan terbuat dari material keramik dengan glass di bagian belakang, aluminum design
  •  

  • Tersedia dalam 3 pilihan kapasitas memori, yakni 128 GB, 256 GB dan 512 GB
  •  

  • Berat ponsel 203 gram
  •  

  • Display Super Retina XDR, 6,7 inch (diagonal) all-screen OLED display, 2778-by-1284-pixel resolution at 458 ppi
  •  

  • Splash, water, and dust resistant
  •  

  • Chip A15 Bionic, 12 MP main camera, 12 MP Ultra-wide
  •  

  • Face ID dan Apple Pay

 
Untuk fitur masing-masing tipe iPhone 14 selengkapnya, kamu bisa mengecek langsung di halaman resmi Apple.com. Selain iPhone 14 dan iPhone 14 Plus, kamu juga bisa membeli versi iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max. Pada seri Pro, tidak ada notch lama yang akan digantikan oleh lubang Dynamic Island. Versi Pro dipersenjatai dengan chip A16 Bionic.
  

Perkiraan Harga iPhone 14 di Indonesia

iphone 14

Dilansir dari halaman resmi iBox, ponsel iPhone 14 Indonesia akan dijual dengan harga resmi sebagai berikut:

  • iPhone 14: 128 GB (Rp15.999.000), 256 GB (Rp18.999.000), 512 GB (Rp22.999.000)
  •  

  • iPhone 14 Plus: 128 GB (Rp17.999.000), 256 GB (20.999.000), 512 GB (Rp24.999.000)
  •  

  • iPhone 14 Pro: 128 GB (Rp19.999.000), 256 GB (Rp22.999.000), 512 GB (Rp26.999.000), 1 TB (Rp30.999.000)
  •  

  • iPhone 14 Pro Max: 128 GB (Rp21.999.000), 256 GB (Rp24.999.000), 512 GB (Rp28.999.000), 1 TB (Rp32.999.000)

 
Perlu diketahui bahwa harga di atas hanya berlaku untuk pembelian di iBox Indonesia. Pembelian lewat channel lain mungkin akan berbeda.
  

Jadwal Rilis iPhone 14 di Indonesia


 
Meski kabar yang beredar mengenai jadwal rilisnya sempat simpang siur, iBox Indonesia akhirnya secara resmi menyebutkan bahwa ponsel teranyar besutan Apple tersebut bisa dipesan secara preorder pada tanggal 28 Oktober 2022. Sementara itu, untuk pembelian langsung di gerai, iPhone 14 baru akan tersedia per tanggal 4 November mendatang.

Bagi kamu yang sedang mengincar iPhone 14 Plus, perlu diketahui bahwa beberapa waktu lalu Apple mengumumkan akan menghentikan proses produksi. Jadi, stok di pasaran mungkin tidak akan tersedia sebanyak versi lainnya.

Dengan berbagai kelebihan dan performa dibanding pendahulunya, iPhone 14 sangat layak untuk dinantikan. Agar produktivitas makin maksimal, kamu tidak hanya butuh gawai yang mumpuni tetapi juga berbagai tools dan aplikasi untuk mendukung pekerjaanmu. Cek beberapa opsi yang tersedia di nusa.id dengan cek halaman ini.

Share Artikel :

Blog Terkait

Mau Coba Teknologi AI Canggih Google? Cek Trial Gemini Gratis 30 Hari di Sini!

Mau Coba Teknologi AI Canggih Google? Cek

Google sudah meresmikan teknologi AI terbaru yang dulu dikenal dengan kode nama

Ingin Dorong Produktivitas Bisnis? G Suite adalah Solusi Terbaik!

Ingin Dorong Produktivitas Bisnis? G Suite adalah

Apakah Anda mengalami kesulitan dalam mendorong produktivitas bisnis? Jika iya, pertimbangkanlah penggunaan

Mengenal Lebih Jauh Cloud Server dan Fungsinya untuk Bisnis

Mengenal Lebih Jauh Cloud Server dan Fungsinya

Di era digital ini, cloud server telah menjadi salah satu teknologi yang